Jakarta - Tingkat popularitas dan elektabilitas mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) disebut menjadi modal berharga untuk dipilih sebagai calon Wakil Presiden (Cawapres) yang diharapkan oleh masyarakat. Hal tersebut dikatakan oleh politisi senior Jawa Barat Kang Agus Joy, Kamis (5/10/2023)
“Ada 19 nama Cawapres dari berbagai survei yang dilakukan salah satunya Indikator Politik Indonesia bahwa Ridwan Kamil menempati posisi teratas dengan jumlah 16, 6 presen. Sisanya memilih Erick Thoir 13, 9 presen, Sandiaga Uno 11, 9 presen, ” kata Politisi Senior dari Jawa Barat tersebut.
Dikatakan Agus, selain menggungguli nama-nama diatas, Ridwan Kamil juga melewati nama lain seperti Agus Harimurti Yudhoyono, Gibran Rakabuming Raka, Mohammad Mahfud Md serta Khofifah Indar Parawansa.
“"Ridwan Kamil sudah layak dan pantas untuk menjadi Cawapres mendampingi pak Prabowo, beliau juga tokoh yang merepresentasikan Jawa Barat lebih baik dari Ketum Golkar Airlangga Hartarto, ’’ jelas Agus.
Lebih lanjut, Agus mengungkapkan bahwa Ketum Golkar harus realistis dan legowo dalam melihat ini. Tujuannya, kata Agus untuk kemajuan dan kemenangan Partai Golkar.
“Saya sangat yakin Golkar akan menang di pilpres kalau Ridwan Kamil menjadi cawapresnya Pak Prabowo di 2024, ’’ tutur Agus dengan penuh optimis.
Baca juga:
Tony Rosyid: Semua Sepakat Pemilu 2024
|
Ditambahkan Agus, pihaknya juga meyakini bahwa mayoritas dari kader Golkar akan tetap solid dan mendukung seandainya Ridwan Kamil atau Kang Emil bisa disandingkan dengan Prabowo di Pilpres 2024. Menurut Agus, Golkar merupakan partai besar dan tidak elok hanya menjadi pendukung terus.
“Sebagai partai besar rasanya kurang elok kalau hanya mendukung dan mendukung terus.
Sampai detik ini belum ada jawaban resmi Partai Golkar. Semoga Partai Golkar bisa menjadi salah satu bagian dari kemenangan di pilpres ke depannya dengan mendukung Ridwan Kamil, Aamiin, ’’ beber Agus.
Untuk diketahui, Pemilihan Presiden akan dilaksanakan dalam waktu dekat, bahkan beberapa nama pengganti Presiden Joko Widodo sudah mulai bermunculan seperti Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.
Hanya untuk calon wakil Presiden baru Muhaemin Iskandar yang sudah dideklarasi bersama Anis Baswedan dengan mengusung nama Amin (Anies-Muhaemin) dari Partai Nasdem dan PKB.
Sebelumnya juga diberitakan puluhan akademisi lintas Perguruan Tinggi (PT) menemui Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di Kantor Kemenhan RI, Jalan Medan Merdeka Barat. Mereka membawa misi besar untuk mendorong nama Ridwan Kamil sebagai calon Wakil Presiden yang mendampingi bakal Calon Presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) tersebut.
"Atas dasar warga Jawa Barat dengan penduduk terbanyak dengan 50 juta penduduk. Ridwan Kamil sangat Layak untuk menjadi Wapres dan merindukan warga Jawa Barat memiliki Wapres sepertihalnya pernah di jabat boleh Umar Wirahadikusuma, " kata Asep, yang juga perwakilan dari Jawa Barat tersebut.
Untuk diketahui, para akademisi dari Institute Madani Nusantara (IMN) tersebut antara lain dari Universitas Indonesia (UI), Insititut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Padjajaran (Unpad), Universitas Gajah Mada (YUGM), Unair, UIN serta sejumlah perguruan tinggi lainnya. (Hd)